Kamis, 10 September 2009

PROGRAM EL-ZAWA KE DEPAN

Terhitung sejak tanggal 1 Agustus 2009, saya ditunjuk oleh Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Malang untuk mengelola Pusat Kajian Zakat dan Wakaf "eL-Zawa". Saya dibantu oleh pak Toriquddin untuk menjalankan berbagai program lembaga yang bergerak di bidang penggalangan dana umat ini. Berbekal pengalaman di eL-Zawa sejak awal berdirinya pada tahun 2007, saya memeliki beberapa pemikiran dan program untuk membawa kemajuan eL-Zawa ke depan.

Pertama, penguatan manajemen internal. Dalam sebuah organisasi, salah satu hal yang terpenting adalah manajemen yang solid. Tentu, untuk memulainya harus diawali dari para pengelolanya. Saat ini, eL-Zawa digawangi oleh empat pengurus: dua orang pemimpin lembaga dan dua orang staf. Perbaikan manajemen yang perlu dilakukan antara lain adalah pembagian tugas tiap individu, perencanaan yang matang, monitoring dan evaluasi yang berkelanjutan, pengarsipan, dan prosedur administrasi keuangan.

Kedua, pendataan muzakki dan munfiq. Selama ini, para muzakki dan munfiq tidak terekam dengan baik sehingga cukup menyulitkan untuk mengetahui secara jelas dan pasti. Ketika ada perubahan muzakki atau munfiq, seringkali datanya tidak terdeteksi. Oleh sebab itu, pendataan ulang para donatur ini perlu dilakukan.

Ketiga, pembangunan image eL-Zawa keluar. Silaturrahim perlu dilakukan kepada lembaga-lembaga pengelola ZIS dan wakaf d kota Malang, sehingga ada jalinan komunikasi yang intensif dalam memberdayakan masyarakat. Image yang baik dapat memberikan pencitraan yang positif, tidak hanya untuk eL-Zawa, namun juga untuk UIN Malang secara umum.

Keempat, menjalin hubungan dengan Badan Wakaf Indonesia, Badan Amil Zakat Nasional, dan tabung Wakaf Indonesia. salah satu program yang menarik untuk dilakukan pada tahun 2010 adalah penggalakan wakaf uang, yang nantinya dapat diinvestasikan dalam bentuk mata uang dinar. Selama ini, mata uang dinar dinyatakan bebas riba dan selalu menguntungkan karena kursnya tidak pernah turun.

Kelima, menjaring dana CSR dari perusahaan-perusahaan di kota Malang. Ini adalah langkah strategis untuk menjaring dana dari luar UIN agar jumlah dana yang terkumpul semakin besar dan dapat didayagunakan untuk kegiatan sosial ekonomi secara lebih mantap dan luas.

Keenam, pembinaan UMKM yang selama ini telah didanai oleh eL-Zawa. Ketika dana telah digulirkan kepada UMKM ini, para peserta diharapkan mampu memanfaatkan untuk pengembangan usaha mereka sehingga mereka dapat menjadi muzakki atau munfiq di kemudian hari.

Ketujuh, wakaf buku. Program ini dimaksudkan untuk menambah koleksi buku yang di Resource Center eL-Zawa, sehingga para peminat kajian zakat dan wakaf akan mudah mendapatkan data dan informasi tentang bidang minat mereka.

Kedelapan, perekrutan volunteer. Mereka adalah para mahasiswa yang direkrut secara terbuka dan dilatih untuk menjalankan tugas mulia sebagai penjemput zakat. Mereka akan diberikan pelatihan kilat dan jika dinyatakan lulus, mereka berhak mendapatkan insentif menarik dan prioritas beasiswa.

Kesembilan, on air tentang zakat dan wakaf. Setiap bulan, rencananya akan diadakan diskusi udara tentang zakat dan wakaf di radio Simfoni FM. Hal ini akan menambah popularitas eL-Zawa di masyarakat.

Kesepuluh, pelatihan zakat dan wakaf bagi warga kampus dan para pengelola zakat dan wakaf. Pelatihan yang rencananya akan dilaksanakan pada tahun 2010 adalah pembinaan calon wakif untuk UIN Malang dan pembinaan nadzir wakaf sekota Malang.

Demikian, sejumlah program kerja yang akan dilaksanakan dalam beberapa bulan terakhir tahun 2009 dan sepanjang tahun 2010. Semoga eL-Zawa makin berjaya. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Introduction